JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dr. Salim Segaf Aljufri (Habib Salim) mengatakan bahwa momentum Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2022 sebagai refleksi peran keluarga dalam memberikan pendidikan kepada anak.
Menurut Dr. Salim, orang tua atau keluarga memiliki peran penting dalam setiap permasalahan yang dialami oleh anak.
“Jadi kalau permasalahan anak permasalahan kita semua. Pertama dimulai dari rumah tangga, pasti anak itu punya orang tua. Oleh karena itu ketahanan keluarga itu penting. Rumah tangga itu yang sakinah, mawadah, warohmah kalau itu terwujud saya yakin itu tidak akan terjadi seperti yang disebutkan,” kata Dr. Salim di Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (23/7/2022).
Dia menjelaskan bahwa permasalahan anak ditimbulkan karena rumah tangga tidak solid, ayah dan ibu pun sibuk mengurus hidup masing-masing serta anak pun tidak mendapatkan perhatian penuh.
Lebih lanjut, Dr. Salim menyebutkan, pentingnya peran negara untuk memberikan pengarahan dalam melakukan pembinaan dan edukasi kepada setiap keluarga.