Hormati Jasa dan Perjuangan Pahlawan, Monumen Covid-19 Jabar Diresmikan

JABARNEWS | BANDUNG – Wakil Presiden Ma’ruf Amin meresmikan Monumen Covid-19 di Jawa Barat yang didedikasikan dan sebagai bentuk penghargaan kepada para pahlawan yang gugur dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Ma’ruf Amin mengatakan, selama hampir dua tahun Indonesia berjuang menghadapi pandemi Covid-19. Selama itu Indonesia juga telah kehilangan saudara yang gugur dalam perjuangan dan pengorbadannya.

Dia menyampaikan, hadirnya Monumen Covid-19 tiada lain untuk mengenang dan menghormati mereka.”Monumen Covid-19 ini adalah pengingat bahwa kita telah menghadapi ujian yang sangat besar,” kata Ma’ruf Amin saat meresmikan Monumen Pahlawan Covid-19 di Kota Bandung, Sabtu 4 Desember 2021.

Baca Juga: Walah! Jumlah Pengangguran di Kota Bandung Ada 147 Ribu Jiwa, Disnaker: Naik 11,19 Persen

Baca Juga:  Jelang Penetapan Paslon, Polres Purwakarta Amankan KPU

Baca Juga: Terminal Leuwipanjang Kota Bandung Bakal Disulap Jadi Bandara, Ini Kata Yana Mulyana

“Kita diperintahkan untuk menghargai pahlawan dan perjuangannya. Karena itu sangat pantas kalau kita terus menghargai para pejuang itu. Hari ini kita akan menyaksikan bagaimana kita khususnya Jawa Barat dalam mengargai pahlwan Covid-19. Penghargaan kepada para pahlawan ini harus kita abadikan, lestarikan,” tambahnya.

Ma’ruf Amin mengungkapkan, pemerintah mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kerja keras dan kolaborasi dalam menghadapi Covid-19.

Baca Juga: FK3I Jabar Pertanyakan Izin Warung Kopi Gunung di Taman Wisata Cimanggu Ciwedey

Baca Juga:  Ratusan ASN Pemkot Bandung Jalani Tes Urine, Ini Tujuannya

Baca Juga: Jadi Kebutuhan Masyarakat, DPRD Jabar Minta Alat Kesehatan di Posyandu Diperhatikan

Ma’ruf Amin menyebut bahwa pandemi Covid-19 belum berakir, bahkan varian baru masih bermunculan. Oleh karena itu, dia mengajak kepada seluruh masyarakau untuk bangkit dan ikhtiar.

Ma’ruf Amin menjelaskan, untuk menghadapi Covid-19 pemerintah memperkuat sistem kesehatan. “Alhamdulillah upaya keras ini sudah menghasilkan sehingga negara kita termasuk ke dalam negara yang dianggap berhasil mengatasi bahaya Covid ini. Ini tentu merukapakn rahmat Allah,” tuturnya.

Sementara itu, Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam sambutannya mengatakan bahwa Monumen Covid-19 ini untuk menginspirasi daerah-daerah lain untuk melakukan penghormatan yang sama kepada mereka yang sudah berjuang dan perpulang selama pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Bejat! Dukun Asal Gunung Sindur Bogor Cabuli 3 Perempuan, Polisi: Pelaku Diancam 12 Tahun Bui

Ridwan Kamil juga mengungkapkan makna dibalik Monumen Covid-19 yang berbentuk gerbang.

Baca Juga: Janjikan Keadilan untuk Penyandang Disabilitas, Ridwan Kamil: Harus Dirasakan oleh Semua Masyarakat

Baca Juga: Hadapi Masalah Hukum Lain dengan Mantan Suaminya, Valencya Dikawal 11 Pengacara

Menurut Ridwan Kamil, bentuk monumen itu adalah gerbang bukan tugu tunggal, artinya dari titik masuk sampai ke titik gerbang suasananya adalah haru, sedih, dan rasa mengingat penuh dengan memori-memori.

“Tapi setelah melewati titik gerbang, akan melihat semangat tumbuh, tangguh bahwa bangsa indonesia menata masa depan melewati pandemi Covid-19 ini,” ungkap Ridwan Kamil.***