JABARNEWS | PURWAKARTA – Kekuatan ketahanan negara ada di alat negara yaitu TNI dan Polri, sinergitas antar kekuatan terus di pupuk menjadi satu kesatuan korps yang tak bisa di pisahkan sebagai benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Hal tersebut seperti yang di lakukan para ponggawa di tubuh TNI Angkatan Darat (AD) Batalyon Armed 9 Pasopati kostrad dan Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat, saat menggelar Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 60, Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad.
Terlihat ada pemandangan yang menyejukan antara TNI dan Polri di Purwakarta. Pasalnya, Komandan Kompi (Danki) Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat, AKP Apep Yusuf Maulana beserta anggotanya mengunjungi Markas Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad.
Tepat di HUT Ke 60 Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad, Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat memberikan kue ulang tahun langsung kepada Komandan Batalyon (Danyon) Armed 9 Pasopati Kostrad, Letkol Armed Bani Kelana Sepang, lalu mereka merayakan ulang tahun secara bersama sama dalam suasana penuh persaudaraan.
Danki Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat, AKP Apep Yusuf Maulana, mengatakan sesuai amanat Dansat Brimob Polda Jabar Kombes pol Yuri Karsono S.IK. dan Danyon C Pelopor Kompol bagus amruloh Nurul Imawan S.farm, APT ,s.ik agar selalu bersinergi dan menjaga kebersamaan dengan semua kalangan.