“Dengan suasana seperti ini dapat meningkatkan sinergitas antara TNI-Polri di daerah penugasan dan meningkatkan hubungan yang lebih baik lagi guna terciptanya keamanan dan kenyamanan warga masyarakat,” tutur Apep saat ditemui di Markas Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad, pada Kamis (7/7/2022).
Menurutnya, sinergitas antara TNI-Polri di Kabupaten Purwakarta, sudah terjalin sangat baik, namun dengan kegiatan seperti ini dapat lebih erat lagi dalam mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat Purwakarta.
“Kuenya sih gak seberapa, namun nilai persaudaraannya ini yang tak terhitung, demi meningkatkan soliditas dan solidaritas TNI dengan Korps Brigadir Mobil (Brimob) dalam rangka menjaga keutuhan NKRI. Selamat HUT Ke 60 Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad, semoga kerja sama yang sudah terjalin selama ini tetap terjaga dan saling berkomunikasi dalam setiap kegiatan,” pungkas AKP Apep Yusuf Maulana. (Gin)