HUT Kostrad Ke 61, Yonarmed 9 Pasopati Gelar Donor Darah

Kegiatan donor darah di Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad dalam rangka HUT Kostrad ke-61. (Foto: Gin/Jabarnews).

“Disamping bermanfaat bagi sesama, mendonorkan darah secara rutin sejatinya juga sangat bermanfaat bagi kesehatan si pendonor itu sendiri. Donor darah merupakan satu tindakan yang mulia, karena setetes darah yang kita berikan sangat berarti bagi kelangsungan hidup seseorang yang membutuhkan,” ucap Sepang.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Purwakarta Hari Ini Rabu 7 September 2022

Ia mengatakan, seluruh darah yang terkumpul dari aksi Donor Darah prajuritnya ini akan disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan melalui PMI Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Keponakan di Serdang Bedagai Habisi Nyawa Pamannya Pakai Arit

“Semoga melalui kegiatan Donor Darah ini, meskipun jumlahnya tidak banyak, dapat membantu ketersediaan stok darah di PMI Kabupaten Purwakarta, khususnya di tengah pandemi Covid-19. Semoga setetes darah yang kita sumbangkan akan berguna bagi orang yang membutuhkan,” harap Letkol Arm Bani Kelana Sepang. (Gin)

Baca Juga:  Menang Tiga Gol Atas Madura United, Bey Machmudin Optimis Persib Bandung Juara