HUT RI Ke-78, Ratusan Warga Binaan Lapas Kelas IIB Purwakarta Dapat Remisi, Satu Diantaranya Bebas

Penyerahan remisi HUT RI Ke-78 kepada Warga Binaan Lapas Kelas IIB Purwakarta. (Foto: Gin/Jabarnews)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dalam momen Hari Kemerdekaan RI Ke-78, Ratusan warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Purwakarta mendapatkan remisi.

Penyerahan remisi tersebut dilaksanakan dalam rangkaian Upacara Peringatan HUT ke-78 RI di Lapas Kelas II B Purwakarta yang terletak di Jalan Dr Kusumahatmaja, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Juga:  Kasus Santriwati di Sukalarang Sukabumi, Elsa Julianti Sempat Minta Tolong ke Temannya

Penyerahan surat keputusan remisi dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purwakarta, Norman Nugraha kepada perwakilan warga binaan Lapas Kelas II B Purwakarta.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Terjunkan Ratusan Personel untuk Amankan Ibadan Misa dan Kenaikan Isa Almasih

Kepala Lapas Kelas II B Purwakarta, Yusep Antonious mengatakan, ada sebanyak 275 warga binaan yang mendapatkan remisi pada momen Hari Kemerdekaan RI kali ini.

Baca Juga:  Mojang Purwakarta Soroti Konvoi Pelajar Sambil Acungkan Celurit: Sangat Memprihatinkan

Ia menyebut, dari ratusan warga binaan yang mendapatkan remisi tersebut, satu diantaranya dinyatakan langsung bebas.