Karena, lanjut dia, Gerindra ini tempat dimana para politisi mengabdikan dirinya melayani kepedulian terhadap rakyat kecil.
“Apalagi yang saya saksikan terutama di media sosial, di youtube, di Facebook, ya, di media sosial lah kang Dedi ini gerakannya relatif bagus dan pro rakyat ya apa door to door banyak membantu fakir miskin anak anak yatim janda janda tua. Dia lakukan gerakan itu gerakan pro rakyat,” ungkapnya.
“Dengan masuknya kang Dedi ini Gerindra terutama saya secara pribadi akan menggelar karpet merah ini terbuka seluas luasnya untuk Dedi Mulyadi dan kawan kawan yang memang punya visi yang sama dengan Gerindra untuk sejahterakan rakyat membuat apa penegakan hukum adil dan memakmurkan rakyat,” tandasnya. (Red)