Imbas Gempa Sesar Garsela, Helmi Budiman Minta Kawasan Wisata Darajat Garut Perlu Dikaji

Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman. (foto: istimewa)

JABARNEWS | GARUT – Wakil Bupati Garut Helmi Budiman mengatakan bahwa kawasan wisata Darajat di Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut perlu dikaji.

Menurut Helmi, hal tersebut untuk mengetahui apakah kawasan Darajat masuk risiko gempa dari aktivitas Sesar Garsela atau tidak.

Baca Juga:  Polisi Dalami Kasus Penipuan Arisan Online di Garut, Korban Rugi hingga Ratusan Juta

“Saya enggak tahu kawasan wisata terlewati enggak, terlewati langsung enggak? Karena kayak di Cianjur yang itu hanya ada satu garis. Nah, itu apakah garis di situ (tempat wisata) atau gimana,” kata Helmi kepada wartawan di Garut, Jumat (3/2/2023).

Baca Juga:  Hewan Kurban di Cirebon Mulai Diperiksa Jelang Idul Adha

Dia menuturkan gempa bumi berkekuatan magnitudo 4,3 yang terjadi, Rabu (1/2/2023) malam, menyebabkan kerusakan bangunan rumah warga di Kecamatan Pasirwangi dan Samarang.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Akan Kembali Bertugas Senin Pekan Depan

Ancaman bencana di daerah itu, kata Helmi, sudah disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) bahwa Garut memiliki potensi gempa aktivitas Sesar Garsela yang ujungnya sampai ke wilayah Kecamatan Pasirwangi.