“Sementara kita upayakan (bantuan) karena sedang ibadah puasa dan usaha mereka warung-warung penginapan, kita berkoordinasi dengan Dinsos untuk sembako. BPBD juga melalui kecamatan juga sudah mengirimkan paket Sembako, kemudian selimut, matras sudah sebagaian dalam rangka kedaruratan sudah kita lakukan,” tambahnya.
Deden menyebut hal itu akan sangat sulit karena posisi korban terdampak di kawasan sempadan.
“Karena syaratnya harus tanah sendiri, hal ini persis sama ketika pemerintah membantu rutilahu, harus tanah milik atau hibah dan lain sebagainya. Kesulitannya karena mereka rata-rata di sempadan pantai. Sudah diperingatkan dan direlokasi tapi kembali lagi ke sana, itu masalahnya,” tandasnya. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News