“Saya menjalankan bisnis parsel ini sudah 6 tahun. Awalannya saya menerima orderan hanya 35 parsel saja,” ucap wanita yang akrab disapa Anti itu, pada Jumat, 19 Januari 2024.
Selama menjalani bisnis ini Anti mengaku sudah memiliki langganan tetap. “Alhamdulillah setiap tahun kenaikan orderan signifikan, karena makin banyak masyarakat yang tau akan kualitas yang kita jual. Hingga saat ini sudah sebanyak 7000 parsel dan daging sebanyak 10 ton yang sudah dipesan konsumen,” ucapnya.
Diakuinya, tahun ini ia menawarkan lebih banyak pilihan parsel berisi produk-produk dari toko miliknya. Harganya juga lebih beragam dibandingkan tahun lalu. Mulai Rp.15 ribu. Bukan hanya paket, ia juga menyediakan parsel yang disesuaikan dengan budget konsumen.
Dengan terus meningkatnya order parsel yang signifikan Anti engaku bersyukur. Sebab, sejak awal merintis bisnis parsel hingga saat ini, belum pernah ada komplain dari konsumen. “Alhamdulillah, nggak pernah ada komplain, orang-orang banyak yang senang,” ujar wanita yang terkenal murah senyum itu.
Anti menilai, barang yang dijajakan bukan murahan dan asal-asalan. Menurutnya, kualitas bahan baku, pengemasan, hingga pelayanan dilakukan secara maksimal.