Jelang Ramadan dan Idulfitri, Stok dan Harga Kebutuhan Pokok di Jabar Terpantau Aman

Aktivitas masyarakat di Pasar saat PPKM Level 3. (Foto: Dok. jabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Biro Perekonomian Setda Provinsi Jawa Barat menggelar Rapat Pembahasan Perkembangan Harga dan Ketersediaan Stok Kebutuhan Pokok menjelang hari besar keagamaan, khususnya Ramadan dan Idulfitri 2022.

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Jawa Barat Taufiq Budi Santoso mengatakan, rapat bertujuan untuk mengidentifikasi ketersediaan harga kebutuhan pokok, menjaga stabilitas harga, serta menjamin rantai pasok distribusi barang kebutuhan pokok dan penting di masyarakat.

Baca Juga:  Polisi Purwakarta Imbau Pedagang Kembang Api Tak Jual Petasan

“Menteri Pertanian mengatakan stok kebutuhan pangan di Indonesia dalam posisi aman. Kita harus melihat kondisi di kabupaten dan kota di Jabar bagaimana,” ucap Taufiq dalam rapat secara virtual tersebut, Rabu (9/3/2022).

Baca Juga:  Informasi Jadwal Imsak Hari Ke-9 Untuk Wilayah Kabupaten Purwakarta

Menurut Taufiq, dalam sebulan terakhir, beberapa harga komoditas kebutuhan pokok mengalami kenaikan, seperti kedelai, minyak goreng, gas, daging, serta beberapa komoditas sayuran. Hal itu dikhawatirkan akan mendorong inflasi di Jabar, terutama selama Ramadan dan Idulfitri.

Baca Juga:  Gembiranya Warga Saat Motor yang Hilang Ditemukan Polres Purwakarta

Sejumlah upaya sudah dan akan dilakukan untuk mengendalikan harga dan menjaga stok. Salah satunya, melaksanakan operasi pasar secara serentak di kabupaten dan kota melalui dinas terkait.