“Laksanakan tugas sesuai SOP, humanis namun harus tegas apabila aksi tersebut sudah mengganggu ketertiban umum,” ungkapnya.
Edwar menambahkan, Polres Purwakarta bersama-sama dengan TNI dan Pemkab Purwakarta memberikan pelayanan dengan melaksanakan pengamanan serta selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk Purwakarta yang aman dan kondusif.
“Kami ucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah melakukan aksi secara damai aman ada kondusif. Trimakasih juga saya ucapkan untuk para personel yang terlibat pengamanan aksi ini, niatkan pelaksanaan tugas untuk ibadah tujuannya untuk kepentingan masyarakat dan ketertiban umum,” Ungkap AKBP Edwar Zulkarnain. (Gin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News