Kasihan, Seorang Anak 11 Tahun di Cibadak Sukabumi Luka-luka Akibat Tertimpa Longsor

Ilustrasi longsor terjang rumah warga. (Foto: anggunpaud.kemdikbud.go.id)

JABARNEWS | SUKABUMI – Seorang anak berusia 11 tahun mengalami luka-luka akibat tertimbun material longsor yang terjadi pada Senin (30/5/2022) sekitar pukul 06.15 WIB. Musibah longsor ini terjadi di Kampung Sekarwangi RT 003/RW 019 Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga:  Empat Partai Pendukung Muraz-Andri Belum Lengkapi Syarat Dukungan DPP, KPU Sukabumi Beri Batas Waktu

Ketua RW 019, Budiarto mengatakan, musib longsor tersebut merusak rumah milik Caca Suparya. Selain merusak bagian rumah, seorang anak pun tertimbun longsor ketika sedang tidur.

Adapun longsor ini diduga karena hujan gerimis yang terjadi tadi pagi sehingga mengakibatkan tebing tembok penahan tanah (TPT) hingga material tanahnya menjebol ruang kamar di rumah itu.

Baca Juga:  Petugas Gagalkan Aksi Maling Motor Wisatawan di Pantai Karanghawu Sukabumi

“Jadi tadi pagi gerimis, terus tebing yang berada di belakang rumah pak Caca longsor,” katanya, Senin (30/5/2022).

TPT dengan tinggi 5 meter dan panjang 3 meter itu merupakan jalan lingkungan, yang posisinya berada di belakang rumah yang didiami oleh 2 KK dan 8 Jiwa itu.

Baca Juga:  Giliran Sukabumi dan Garut Digunjang Gempa, BMKG Minta Warga Tetap Waspada