Ia menjelaskan penyakit ISPA disebarkan melalui udara. Pasien yang menderita sakit ini biasanya bergejala batuk dan pilek disertai demam. Penyakit ini mudah menular dan dapat dialami siapa saja, termasuk anak-anak serta lanjut usia.
“ISPA akan menimbulkan peradangan pada saluran pernapasan, mulai dari hidung hingga paru-paru. Kebanyakan disebabkan virus sehingga dapat sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan khusus dan antibiotik,” katanya.
Dia mengatakan perilaku hidup bersih dan sehat dapat mencegah ISPA. Beberapa cara mencegah penyakit ini antara lain dengan mencuci tangan secara teratur, terutama setelah beraktivitas di tempat umum. Menghindari menyentuh wajah, terutama bagian mulut, hidung, dan mata agar virus dan bakteri tidak masuk. Kemudian menutup mulut menggunakan sapu tangan maupun tisu ketika bersin atau batuk untuk mencegah penularan kepada orang lain serta perbanyak konsumsi makanan kaya vitamin, terutama vitamin C untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
“Jangan lupa olahraga secara teratur, stop merokok, dan lakukan vaksinasi, baik vaksin MMR, influenza, atau pneumonia. Diskusikan dengan dokter mengenai keperluan, manfaat, dan risiko dari vaksinasi ini,” demikian Tanti Rohilawati. ***