Menurut Uga, pihak Damkar menerima laporan adanya kebakaran pada pukul 15.00 WIB.
“Tak sampai dua puluh menit para petugas Damkar datang ke lokasi untuk memadamkan api, hingga dinyatakan aman pada pukul 20.45 WIB,” terangnya.
Kampung Adat Kuta yang jauh dari mata air membuat petugas Damkar dari pos WMK Kawali dan Rancah kesulitan memadamkan api.
“Akhirnya kami menurunkan 2 unit mobil tangki air untuk memadamkan api di rumah- rumah warga. Semaksimal mungkin kita lakukan pemadaman. Dalam hal ini petugas dibantu warga membantu memadamkan api,” ucapnya.
Terkait kerugian, Uga menyebut akibat kebakaran tersebut kerugian ditaksir mencapai Rp500 juta.