Kepergok Curi Kotak Amal, Seorang Pria Asal Wanayasa Purwakarta Babak Belur Dihakimi Warga

Pelaku saat diamankan ke mobil patroli milik Kapolsek Pasawahan, Polres Purwakarta. (Foto: Dok. Warga/Istimewa).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Lantaran kepergok saat mencuri kotak amal Mesjid Allridho, yang ada di Kampung Cihideung, Desa Pasawahan, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Purwakarta, seorang pria ditangkap dan diserahkan warga ke pihak kepolisian.

Warga yang geram sempat menghakimi pelaku. Untungnya, pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Pasawahan bergerak cempat mengamankan pelaku dan dibawa masuk ke mobil patroli.

Baca Juga:  Tim Pengawas TMMD Kunjungan ke Purwakarta

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Pasawahan, AKP Ali Mirtadho mengatakan, aksi pencurian kotak amal itu terjadi pada Minggu, 16 Oktober 2022,diketahui seorang warga yang curiga dengan gerak-gerik pelaku saat masuk masjid.

Baca Juga:  Karateka Purwakarta Raih Dua Medali di Porprov XIV Jabar

“Pelaku yang beraksi seorang diri itu ditangkap warga saat hendak membobol uang kotak amal di dalam masjid. Pelaku diketahui bukan warga sekitar lokasi masjid,” jelas Ali, pada Senin (17/10/2022).

Baca Juga:  Hendak Selamatkan Temannya, Seorang Wisatawan Kembali Tenggelam di Pantai Pangandaran

Kapolsek menambahkan, pelaku yang diamankan ini berinisial AB (43) warga Desa Wanasari, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta.