Kereta Cepat Jakarta Bandung Ditargetkan Uji Coba November 2022, Ridwan Kamil: Saat Ini Baru 80 Persen

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Foto: Biro Adpim Jabar).

JABARNEWS | BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) ditargetkan pada bulan November 2022, bertepatan dengan perhelatan G20.

“Berita baik di bulan November 2022 pada perhelatan G20, Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan memulai uji coba pengoperasian,” kata Ridwan Kamil dalam konferensi pers di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (7/4/2022).

Baca Juga:  Disebut Mirip Suami Maudy Ayunda, Ridwan Kamil Beri Klarifikasi: Netizen Budiman...

Ridwan Kamil menyampaikan bahwa progres pembangunan Proyek Kereta Cepat Jakarta–Bandung (KCJB) yang sudah mencapai 80 persen. Moda transportasi canggih itu ditargetkan beroperasi untuk melayani masyarakat pada Juni 2023.

Baca Juga:  Siap Tempur 1.000 Persen, Ika Muda Unpad dan Relawan Kawal Pemenangan Ganjar Pranowo di Bandung

“Semua sesuai dengan progres. Jadi tidak betul tak ada pergerakan karena per hari ini sudah sesuai dengan target 80 persen. Untuk pengoperasiannya sesuai dengan yang sudah disepakati, yaitu pada bulan Juni 2023. Penumpang pertama sudah bisa menggunakan kereta yang kita tunggu-tunggu ini,” ucapnya.

Baca Juga:  Sekolah SD di Purwakarta Terdampak Proyek KCIC, Wali Murid Tolak Relokasi

“Bulan November, warga Jawa Barat bisa melihat kereta cepat akan dipamerkan di G20,” imbuhnya.