Kisah Pemisahan Tubuh Bayi Kembar Siam di RSHS Bandung: Ayesha dan Aleeya Akhinya Bisa Pulang

Bayi Kembar Siam
Bayi kembar siam bernama Ayesha Azalea Putri Amira dan Aleeya Azelea Putri Emira di RSHS Bandung. (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung memperbolehkan pulang bayi kembar siam bernama Ayesha Azalea Putri Amira dan Aleeya Azelea Putri Emira, Jumat (13/1/2023).

Ayesha dan Aleeya sebelumnya menjalani operasi pemisahan tumbuh pada Rabu (21/12/2022) lalu dengan melibatkan banyak dokter spesialis.

Baca Juga:  Viral Gadis 14 Tahun di Kota Bandung Jadi Koraban Asusila, Ketua RT: Kasus Ini Seperti Prostitusi Online

“Hari ini bayi kembar siam atas nama Ayesha Azalea Putri Amira dan Aleeya Azelea Putri Emira sudah diperkenan pulang oleh tim dokter,” kata Dir. Pelayanan Medik, Keperawatan dan Penunjang Dr. dr. Zulvayanti Sp.OG(K), M. Kes, di RSHS Bandung, Jumat (13/1/2023).

Baca Juga:  Cegah Kebakaran, Inovasi Sprinkler Buatan Diskar-PB Kota Bandung Perlu Disiagakan Masif di Masyarakat

Zulvayanti mengatakan tim dokter mengizinkan bayi kembar siam asal Kabupaten Bandung Barat (KBB) seteleh melihat kondisinya yang semakin membaik pasca operasi.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Sabtu 15 Oktober 2022

“Setelah dilakukan operasi pasien ini melakukan perawatan di intensive. Alhamdulillah semakin membaik dan hari ini sehat keduanya diperbolehkan pulang,” ucapnya.