Kisah PMI Asal Serdang Bedagai Korban di Kamboja, Diperbudak Penipuan Online, Tidak Dapat Target Dijual ke Negara Lain

Ilustrasi pekerja migran Indonesia. (Foto: infocovid19.lumajangkab.go.id)

Esoknya, kata RA, mereka diberangkatkan menuju tempat kerja berbatasan dengan negara Thailand. Setibanya di tempat kerja, mereka bergabung dengan pekerja lainnya berasal dari beberapa negara.

“Semua android pribadi kami disita pihak perusahaan, lalu kami diberi 3 unit android untuk bekerja,” ungkap dia.

Baca Juga:  PS Dambaan Serdang Bedagai Tahan Imbang Tuan Rumah Dengan Skor 1-1

Menurutnya, dalam satu ruangan kerja terdapat 20 orang pihak perusahaan menyediakan komputer yang digunakan untuk melakukan penipuan aplikasi online. Identitas dan foto semua pekerja di palsukan oleh perusahaan agar lebih mudah melakukan penipuan.

Baca Juga:  Warga Serdang Bedagai Keluhkan Jalan yang Rusak Parah

“Nama dan foto kami semua dipalsukan agar dapat menipu orang melalui aplikasi online,” papar RA.

RA menambahkan, bagi pekerja warga Negara Indonesia pihak perusahaan menyediakan aplikasi online dengan Bahasa Indonesia, sementara pekerja dari negara lain menggunakan bahasa sesuai dengan negara asal pekerja tersebut.

Baca Juga:  Ternyata Ini Penyebab Bibir Menjadi Gelap, Salah Satunya Merokok