JABARNEWS | BANDUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat melaporkan seluruh bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari daerah pemilihan (dapil) Jabar sudah mendaftarkan atau menyerahkan berkas persyaratan.
Hingga hari terakhir penutupan proses pendaftaran di Kantor KPU Jabar, Minggu (14/5/2024), seluruh Bacaleg DPD RI Dapil Jabar sebanyak 55 orang sudah selesai.
Kepala Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu, KPU Jabar Endun Abdul Haq mengatakan bahwa pendaftaran bakal calon DPD itu telah dibuka sejak 1 Mei dan berakhir pada 14 Mei 2023.
Bakal calon anggota DPD, lanjut dia, yang terakhir mendaftar itu tercatat sekitar pukul 16.00 WIB.
“Alhamdulillah 55 bakal calon yang sudah ditetapkan oleh KPU RI sekarang sudah mendaftar semua,” kata Endun di Kantor KPU Jabr, Kota Bandung, Minggu (14/5/2023).