Kronologi Pengemudi Mobil di Kota Bandung Dimintai Tarif Parkir Rp150 Ribu

Lokasi parkir termahal di wilayah Jakarta
Ilustrasi area parkir di Kota Bandung. (foto: istiemwa)

JABARNEWS BANDUNG – Kasus pungutan liar (pungli) bermodus tarif parkir kembali terjadi di Kota Bandung. Peristiwa kali ini menimpa seorang mahasiswi bernama Tasha (23).

Menurut Tasha, peristiwa bermula saat ia hendak menghadiri acara wisuda di sebuah kampus swasta di kawasan Tamansari, Bandung, pada Sabtu (31/8/2024).

Baca Juga:  Longsor Terjadi di Kampung Andir, Desa Cianting, Kecamatan Sukatani

Saat itu ia didatangi seorang pria yang diduga petugas parkir meminta biaya parkir yang jumlahnya dianggap tidak masuk akal, yakni sebesar Rp150 ribu.

Baca Juga:  Dukung Transisi Energi, PLN Sukses Lakukan Energize Main Transfomer PLTA Jatigede

Tasha, yang saat itu sedang mencari tempat parkir bersama keluarganya, mengungkapkan bahwa ia sempat kesulitan menemukan lokasi parkir di sekitar Universitas Islam Bandung (Unisba).

Baca Juga:  Segera Daftarkan, Pemkot Bandung Permudah Pembuatan HAKI dan Halal Untuk UMKM

Setelah menemukan tempat parkir yang cukup jauh dari lokasi wisuda, seorang petugas parkir meminta agar pembayaran dilakukan segera.