JABARNEWS | TASIKMALAYA – Puluhan ibu rumah tangga dan mahasiswa menjadi korban arisan bodong di Tasikmalaya.
Bahkan, ibu rumah tangga dan mahasiswa tersebut sampai mengalami kerugian hingga Rp2 Miliar.
Oleh karena itu, mereka langsung melaporkan tindak penipuan berkedok arisan tersebut ke Mako Polres Tasikmalaya Kota pada Sabtu (5/11/2022).
Dari 50 korban arisan bodong, 10 orang diantaranya datang Mako Polres Tasikmalaya Kota dengan menyiapkan beberapa bukti. Selain itu, mereka juga menunjukkan nama-nama korban yang sudah tercatat.
Salah seorang korban Arisan Bodong Madam Quin mengatakan, arisan yang diikutinya mulai kolaps pada bulan Juli 2022.