Libur Nataru, Satpolairud Polres Purwakarta Intensifikasi Patroli di Objek Wisata

Polres Purwakarta
Personel Satpolairud Polres Purwakarta saat lakukan patroli. (Foto: Dok. Polres Purwakarta).

“Maka dari itu kami terus lakukan patroli dan berikan imbauan kepada masyarakat yang tengah beraktivitas di wilayah perairan, seperti pengunjung dilarang berenang, pengelola jasa penyewaan wahana air agar selalu mengawasi para penyewanya tidak melebihi Kapasitas penumpang, di larang berenang dan nakhoda perahu cukup umur atau berpengalaman. Kami juga mengimbau para nahkoda serta penumpang selalu gunakan alat keselamatan dan keamanan perairan seperti pelampung juga ring BOUY,” ucap Jajang, pada Sabtu, 24 Desember 2022.

Baca Juga:  Kasus Covid-19 di Purwakarta Terus Bertambah, Anne Ratna Mustika Minta Masyarakat Tidak Panik

Selain itu, sambung dia, pihaknya juga memberikan imbauan kepada para pengunjung obyek wisata agar selalu menerapkan protokol kesehatan untuk pencegahan covid-19 yang hingga kini belum berakhir.

Baca Juga:  Curi Emas Seharga Rp13 Juta, Emak-emak di Purwakarta Diringkus Polisi

Jajang menambahkan, Imbauan terkait Kamtibmas kepada nahkoda pengguna transportasi angkutan air dan masyarkat yang beraktifitas di perairan agar serta mengingatkan terkait protokol kesehatan.

“Selalu mengutamakan keselamatan berlayar dengan memperhatikan cuaca, alat keselamatan, kondisi kapal serta muatan sesuai daya muat kapal,” jelasnya.

Baca Juga:  Kasat Intel dan Tiga Kapolsek Jajaran Polres Purwakarta Diganti Pejabat Baru

Patroli ini dilakukan, kata Jajang, mengingatkan destinasi wisata Waduk Jatiluhur dan Cirata merupakan pilihan masyarakat untuk berkunjung pada saat liburan Nataru, sehingga perlu pengamanan dan pelayanan agar liburan masyarakat tetap aman dan terkendali.