Longsor Kembali Tutup Jalan Selajmbe-Darma Kuningan, Polisi Beri Imbauan Ini

Longsor
Longsoran tanah di Blok Belah, Desa Cantilan, Kecamatan Selajambe, Kabupaten Kuningan. (Foto: Dok. Polda Jabar).

JABARNEWS | KUNINGAN – Longsor kembali menutup jalan raya dari Selajambe menuju Darma, Kabupaten Kanuninga.

Longsor terjadi pada Minggu (14/4/2024) pukul 15.40 WIB. Padahal sebelumnya jalan tersebut sempat dibuka akibat longsong yang terjadi Kamis (11/4/2024).

Baca Juga:  Tegas! Dedi Mulyadi Minta KLHK Terbuka Soal Kerusakan Lingkungan dan Hutan

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Jules Abraham Abast mengatakan bahwa longsoran tanah tersebut menutup jalan di Blok Belah, Desa Cantilan, Kecamatan Selajambe, Kabupaten Kuningan.

Baca Juga:  Amankan Mudik Lebaran 2022, 500 Posko Pengamanan Dibangun di Jabar

Akibat longsoran tanah tersebut akses jalan dari Selajambe menuju Darma dan sebaliknya tidak bisa dilalui baik kendaraan roda 2 maupun Roda 4.

Baca Juga:  Forkopimda Kabupaten Purwakarta Tinjau Longsor di Desa Sukajadi

“Penutupan jalan Selajambe-Darma terjadi akibat longsor di Blok Belah Desa Cantilan Kecamatan Selajambe, menunggu pembersihan material yang menutup jalan,” kata Jules dalam keterangan yang diterima, Senin (15/4/2024).