JABARNEWS | BANDUNG – Indonesia menjadi negara pertama di Asia yang menyelenggarakan Cup of Excellence (CoE) 2021 sekaligus memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu negara produksi kopi terbesar di dunia yang dibuktikan sebagai negara pengekspor kopi peringkat empat dunia di tahun 2021.
CoE yang dilaksanakan pada Kamis dan Jumat (27-28/1/2022) ini akan menjadi pembuka jalan bagi petani kopi Indonesia termasuk Jawa Barat untuk melakukan ekspor dan menjual produk kopi melalui berbagai marketplace dalam jangkauan yang lebih luas dari sebelumnya.
Selain itu, melalui acara ini diharapkan pasar domestik penjualan kopi menjadi semakin berkembang dan kuat untuk menjadi tuan rumah di negeri sendiri.
Terpilih 32 kopi dari berbagai daerah di Indonesia sebagai CoE Winners, 10 di antaranya merupakan kopi dari Jawa Barat.
Secara rinci, 26 kopi dinobatkan sebagai CoE Winners, merupakan kopi dengan raihan cupping score minimal 87, dan enam jenis kopi lainnya memiliki memiliki rentang cupping score 85 – 86,99 dan berstatus sebagai National Winners.