JABARNEWS | PURWAKARTA – Kaya akan keindahan alam, menjadikan Kabupaten Purwakarta punya sejuta potensi wisata alam yang menggoda.
Salah satunya Sungai Cidomas yang berlokasi di bawah kaki Gunung Burangrang, Kampung Garokgek Landeuh, Desa Parakan Garokgek, Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.
Dulunya sungai yang hanya digunakan untuk mandi dan mencuci bagi warga sekitar, kini menjelma menjadi destinasi wisata yang eksotis.
Dengan air hijau berwarna kebiruan dan pesona alam yang indah, menambah decak kagum bagi para pengunjung Sungai Cidomas itu.
Wisata alam yang sejuk nan elok itu, belum ada sentuhan tangan yang merubah keasriannya, wisata itu banyak disebut Blue River Of Purwakarta. Ribuan sumber mata air keluar dari sela bebatuan dan tanah menambah keasriannya.