Meski Covid-19 Mulai Melandai, Polres Purwakarta Tetap Buka Layanan Vaksinasi

Masyarakat Purwakarta saat mendapatkan layanan vaksin di Klinik Bhayangkara Polres Purwakarta. (Foto: Gin/JabarNews).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Polres Purwakarta tidak mengendurkan pelaksanaan vaksinasi Meski tren penularan Covid-19 mulai melandai.

Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kabag Ops, Kompol Suharto mengatakan, Polres Purwakarta terus menggencarkan vaksinasi ketiga atau booster bagi masyarakat.

Baca Juga:  Sikat Uang Miliaran dari Investasi dan Arisan Online, Mamah Muda Cantik Asal Purwakarta Diringkus Polisi

“Beberapa pekan terakhir tren Covid-19 di Kabupaten Purwakarta terlihat melandai. Mudah-mudahan kondisi ke depan tetap sama. Tapi bukan terarti vaksinasi dilonggarkan. Untuk itu, Kami terus buka layanan vaksin di klinik bhayangkara Polres Purwakarta,” ucap Suharto.

Baca Juga:  Kepala BPBD Akui Adanya Keretakan Tanah di Kampung Sukasirna

Ia menyebut, bagi warga yang ingin mendapatkan pelayanan vaksin tinggal datang langsung ke Klinik Bhayangkara Polres Purwakarta dengan membawa KTP.

“Untuk lebih meluaskan jangkauan vaksinasi, bagi masyarakat yang ingin memperoleh layanan di wilayah Kabupaten Purwakarta, Polres Purwakarta buka layanan vaksin di Klinik Bhayangkara dari hari Senin hingga Sabtu, mulai pukul 08.00 hingga selesai,” ucap Suharto.

Baca Juga:  Ini Persiapan Jelang Mudik Lebaran di Purwakarta, Cek Skemanya Disini