Misteri Serangan Hewan Buas di Desa Gandasoli, Diduga Harimau dari Hutan Gunung Salak

Harimau Jawa. (foto: istimewa)

JABARNEWS SUKABUMI – Dalam sebulan terakhir, warga Desa Gandasoli, Kabupaten Sukabumi, dibuat resah dengan serangan terhadap puluhan hewan ternak mereka.

Hewan ternak seperti kambing dan domba dilaporkan menjadi korban serangan hewan buas yang diduga adalah harimau yang berasal dari kawasan Gunung Salak.

Baca Juga:  Laka Lantas di Cibadak Parungkuda Sukabumi Libatkan 3 Mobil, Beruntung Tidak Ada Korban

Kepala Desa Gandasoli, Ece Kurniawan, menyampaikan bahwa banyak warga yang telah melapor kepada pemerintah desa terkait kematian dan hilangnya ternak mereka. Hingga saat ini, jumlah ternak yang menjadi korban penyerangan mencapai lebih dari 20 ekor.

Baca Juga:  Wow, Kasus Kekerasan Terhadap Anak dan Perempuan di Sukabumi Capai Ratusan

Serangan hewan buas ini terjadi di beberapa kampung di sekitar Desa Gandasoli, termasuk Kampung Cikubang, Cikedok, dan Cibereum, yang berbatasan langsung dengan hutan Gunung Salak.

Baca Juga:  BMCK Sebut Jatilima Selesai Akhir Jabatan Bupati Majalengka

Meskipun insiden serupa kerap terjadi setiap tahun, pada 2024 ini jumlah ternak yang diserang mencapai angka tertinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.