Momentum HUT RI ke-77, Setiawan Wangsaatmaja: Pandemi Covid-19 Jadikan Bangsa Indonesia Tangguh dan Tahan Banting

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatamaja memimpin upacara HUT ke-77 RI di halaman depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Rabu (17/8/2022). (Foto: Istimewa).

“Dengan kekuatan tersebut, kita mempunyai kesempatan besar membangun Indonesia yang inklusif, berkeadilan, dan berkelanjutan,” ungkap Setiawan.

Di Jabar sendiri, kata Setiawan, Pemda Provinsi Jabar terus melakukan upaya-upaya dalam rangka menjawab tantangan dan mengantisipasi pesatnya perkembangan teknologi informasi di era industri 4.0.

Baca Juga:  Aksi Bela Palestina di Cianjur, Mahasiswa dan Santri Bakar Bendera Israel

Salah satunya adalah dengan menyederhanakan struktur birokrasi untuk mewujudkan organisasi pemerintahan yang agile (tangkas) dan mewujudkan aparatur sipil negara yang profesional.

Baca Juga:  Empat Warga di Kabupaten Bandung Positif, Ridwan Kamil Bakal Cari Sumber Penyebaran Omicron

“Enam skema team of teams yang diimplementasikan di Pemda Provinsi Jabar menjadi jawaban agar mendorong percepatan pengambilan keputusan, penanganan masalah, dan pembuatan kebijakan yang bermuara pada lahirnya inovasi-inovasi yang implementatif sesuai kebutuhan,” papar Setiawan.

Baca Juga:  DPRD Jabar Mulai Bahas Usulan Nama Calon Pj Gubernur Sore Ini

“Hingga saat ini, 1.705 jabatan struktural telah disetarakan menjadi jabatan fungsional dalam rangka penyederhanaan birokrasi di Pemerintah Provinsi Jabar,” tandasnya. (Red)