JABARNEWS | PURWAKARTA – Mulai hari ini, Senin, 4 September 2023, pihak kepolisian akan digelar operasi Zebra secara serentak di seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Purwakarta. Operasi ini di wilayah hukum Polres Purwakarta dinamakan Operasi Zebra Lodaya 2023.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain untuk Operasi Zebra Lodaya 2023 ini bakal dimulai hari ini hingga 14 hari kedepan.
“Operasi Zebra Lodaya 2023, digelar selama 14 hari kedepa dan mulai 4 September hingga 17 September 2023 ini mengusung tema Kamseltibcarlantas yang Kondusif Menuju Pemilu Damai 2024,” ucap pria yang akrab disapa Edwar itu, Pada Senin, 4 September 2023.
Dalam pelaksanaannya, kata dia, petugas akan menyasar para pengendara motor ataupun pengemudi mobil yang kedapatan melanggar aturan-aturan berlalu lintas.
Kapolres menyebut, penindakan para pelanggar tidak dilakukan dengan membangun posko razia untuk menghentikan dan memeriksa setiap pengendara. Selain itu juga untuk menurunkan angka pelanggaran dan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas.