Opor Ayam Made In Jubaedah Hidangan Favorit Bupati Anne Ratna Mustika Saat Lebaran

Ilustrasi opor ayam. (Foto: Shutterstock)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Opor ayam made in Jubaedah menjadi hidangan favorit Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika pada saat perayaan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran.

Opor ayam menjadi spesial karena dibuat langsung oleh asisten rumah tangga Bupati Purwakarta yang bernama Jubaedah (49). Jubaedah sendiri adalah “koki” favorit dari orang nomor satu di Kabupaten Purwakarta itu.

Baca Juga:  Diberikan Janji Palsu, Warga Kepung Kantor BPN Kabupaten Tasikmalaya

Ambu Anne sapaan akrabanya mengatakan, opor ayam sudah identik sebagai salah satu menu utama hidangan lebaran. Hidangan itu akan semakin lengkap jika dipasangkan dengan ketupat, rendang, sambal goreng kentang atau sambal goreng telur.

Baca Juga:  Purwakarta Cantik Bertaqwa Jadi Visi Pasangan Anne-Budi di Pilkada 2024

Hidangan favorit yang mampu menggugah selera siapa saja, dimana saja. Opor ayam dan lebaran memang seolah menjadi duet maut yang tak terpisahkan.

Baca Juga:  Harga Telur di Pasar Guntur Garut Naik, Pedagang Ungkap Penyebabnya Karena Ini

Sama seperti masyarakat muslim diberbagai daerah lainnya di Indonesia, opor ayam juga selalu menjadi hidangan favorit bagi masyarakat yang merayakan lebaran di Purwakarta.