Pasca Kecelakaan Bus di Ciater Subang, Pj Bupati Garut Larang Sekolah Lakukan Karyawisata

Pj Bupati Garut Barnas Adjidin
Pj Bupati Garut Barnas Adjidin. (foto: istimewa)

“Kami lihat dulu perkembangan selanjutnya karena masyarakat inginnya ada rekreasi, tetapi jangan rekreasi menjadi korban,” tambahnya.

Sebagai alternatif, Barnas menyarankan agar sekolah-sekolah memanfaatkan objek wisata lokal yang ada di Kabupaten Garut.

Baca Juga:  Giliran Sukabumi dan Garut Digunjang Gempa, BMKG Minta Warga Tetap Waspada

Menurutnya, daerah ini memiliki banyak tempat rekreasi yang aman dan menarik untuk dikunjungi. “Kami juga memiliki banyak tempat rekreasi, manfaatkan saja rekreasi yang sifatnya aman,” jelasnya.

Baca Juga:  Iwan Setiawan Minta Wisatawan Tak Fokus Lintasi Jalur Utama Puncak Bogor, Ini Alasannya

Dengan adanya kebijakan ini, diharapkan para siswa tetap bisa menikmati kegiatan rekreasi yang bermanfaat tanpa harus bepergian jauh, sehingga keselamatan tetap terjaga sesuai imbauan yang diberikan oleh pemerintah provinsi. (red)

Baca Juga:  Kasus Covid-19 di Jabar Kembali Naik, Ridwan Kamil Fokus Penegakan Protokol Kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News