Ia juga menyebut bahwa sejak kasus ini mencuat, Inspektorat mendapat instruksi dari Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, untuk mencari informasi dan melakukan klarifikasi terkait kasus tersebut.
“Kami mendapat perintah dari Pak Pj Gubernur untuk mencari informasi dan melakukan klarifikasi,” tuturnya.
“Selain itu, kami juga mendapat informasi bahwa Inspektorat Jenderal Kemendagri, Inspektur Provinsi Sumatera Utara, dan Polres Tapanuli Utara juga menaruh perhatian terhadap masalah ini,” tambahnya. (red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News