Penghujung Libur Lebaran, Kapolres Purwakarta Terjun Langsung Atur Lalu Lintas

Kapolres Purwakarta
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain saat mengatur lalulintas di Tol Cipali, KM 77 (Foto: Dok. Humas Polres Purwakarta).

Tidak hanya itu, sambung dia, Polres Purwakarta juga menerapkan rekayasa lalu lintas pada sejumlah titik jalan di Kabupaten Purwakarta yang rawan terjadi kemacetan dan kecelakaan.

“Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas, Polres Purwakarta melakukan pengamanan jalur lalu lintas dan rekayasa lalu lintas pada titik-titik yang rawan terjadinya kemacetan atau rawan kecelakaan lalu-lintas,” ucap pria yang terkenal dengan keramahannya itu.

Baca Juga:  Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini Selasa 22 November 2022

Upaya-upaya ini, lanjut Edwar sapaan akrab Kapolres Purwakarta itu, bertujuan untuk menciptakan keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas pengguna jalan di Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Jelang Nataru, Polres Purwakarta Musnakan Ribuan Botol Miras dan Obat Terlarang

Edwar mengatakan secara prinsip seluruh personil yang bertugas diarahkan untuk melakukan pengaturan arus kemacetan lalulintas dengan humanis.

Kapolres mengimbau kepada para pengemudi kendaraan untuk mematuhi peraturan lalu lintas, dan juga mematuhi arahan petugas di lapangan.

Baca Juga:  SDN 1 Jayakerta Karawang Dibiarkan Ambruk? Ini Penjelasannya