Pengurus Golkar Kota Bogor Datangi Kantor Partai Demokrat, Ini yang Dibahas

Pengurus Partai Golkar dan Partai Demokrat Kota Bogor
Pengurus Partai Golkar dan Partai Demokrat Kota Bogor. (foto: istimewa)

“Insyaallah persahabatan komunikasi dengan para ketua partai begitu cair, begitu bersama-sama, jadi Saya kira tidak ada hambatan untuk kami menjalin komunikasi,” jelasnya.

Terkait koalisi antara Golkar dan Demokrat di Pilkada mendatang, Rusli menjelaskan bahwa pihaknya masih menunggu proses dari tingkat DPW dan DPP.

“Tentunya ini masih dinamis, karena memang Partai Golkar juga mendapatkan arahan untuk pilkada. Kami harus menghargai tahapan yang ada, harapannya, kami bisa bersama dengan Partai Demokrat di pilkada nanti,” imbuhnya.

Baca Juga:  Anne Ratna Mustika Akui Nyaleg di DPRD Jabar Jadi Syarat Maju di Pilkada Purwakarta

Sementara itu, Ketua DPC Demokrat Kota Bogor, Anita Primasari Mongan, menyatakan bahwa peluang Demokrat dan Golkar di Pilkada 2024 cukup besar.

Baca Juga:  Bripda IDF Tewas Di Tangan Teman Sendiri, Begini Kronologi Versi Densus 88

Pihaknya baru saja menyelesaikan penjaringan Bakal Calon Walikota Bogor, di mana ada sembilan orang yang mendaftar, namun hanya enam orang yang mengembalikan formulir. “Besok kami akan melakukan rapat pleno dan selanjutnya akan dilaporkan ke Jawa Barat,” ungkapnya.

Anita juga mengungkapkan bahwa pihaknya diminta DPP Partai Demokrat untuk menjalin komunikasi dengan berbagai partai yang sefrekuensi dengan Partai Demokrat.

Baca Juga:  Penimbunan BBM Bersubsidi di Bogor, Mobil Boks Dimodifikasi Seperti Ini

“Nanti kami laporkan ke DPP dengan jumlah kursi yang cukup dan peluang untuk memenangkan pilkada ini juga besar, sehingga nanti setelah itu baru kami dapat membentuk koalisi,” tutupnya. (red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News