Perhatian! Jalur Puncak Bogor akan Ditutup Total pada Malam Tahun Baru

Jalur puncak Bogor.
Jalur puncak Bogor. (Foto: Kompas.com).

JABARNEWS | BOGOR – Polres Bogor berencana akan menutup total jalur Puncak selama tahun malam tahun baru.

Kasi Humas Polres Bogor Inspektur Polisi Satu Desi Triana mengatakan, penutupan akan dilakukan pada Sabtu (31/12/2022) pukul 18.00 WIB hingga Minggu, 1 Januari 2023 pukul 06.00 WIB.

Baca Juga:  Awal Tahun, Kendaraan yang Uji KIR Meningkat Drastis

Dia menyebutkan, pemberlakuan malam tanpa kendaraan bermotor di Jalur Puncak berlaku untuk semua jenis kendaraan, termasuk sepeda motor.

“(Sepeda motor) ya sebenarnya tidak boleh (melintas), namanya malam tanpa kendaraan bemotor. Hanya banyak yang melanggar aturan saja,” kata Desi di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (23/12/2022).

Baca Juga:  Aktifitas Kendaraan Menuju Bogor Mulai Padat Merayap, Jelang Natal dan Tahun Baru 2023

Dia mengimbau masyarakat yang akan beraktivitas di wilayah Puncak pada malam tahun baru agar melintas sebelum jalurnya ditutup. Penutupan dilakukan di pintu keluar Tol Gadog, Simpang Gadog, dan Puncak Pass.

Baca Juga:  Cabup Karna Janji Berdayakan Perempuan Lewat Ekonomi Kreatif