Peringati HAN, Sekda Kota Bandung Tegaskan Orang Tua dan Pemerintah Bertanggungjawab Jaga Anak

Penjabat Sekda Kota Bandung Dharmawan. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Penjabat Sekda Kota Bandung Dharmawan meminta setiap orang tua, keluarga, masyarakat, dan pemerintah bertanggung jawab untuk menjaga, merawat, dan melindungi anak.

Hal itu dilontarkan Dharmawan pada acara Peringatan Hari Anak Nasional Tingkat Kota Bandung Tahun 2024 di Haris Hotel, Selasa (13/8/2024).

Baca Juga:  Dinas PUPR Siapkan Rp 1,2 Miliar untuk 13 Jembatan di Cianjur

Dia menjelaskan, sejalan dengan tema peringatan Hari Anak Nasional tahun ini yaitu ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju’. Kendati demikian, sebagian anak di Kota Bandung masih tersandung soal stunting.

Baca Juga:  Ema Sumarna Tekankan Pentingnya Kolaborasi dalam Penurunan Stunting di Kota Bandung

“Meski prevalensi angka stunting 16,3 persen tahun 2023, atau turun 3,1 persen dibanding tahun 2022 yang mencapai 19,4 persen. Kita masih harus bekerja keras agar anak-anak lebih sehat, dengan terget prevalensi tahun 2024 yaitu 14 persen,” jelasnya.

Baca Juga:  RSUD Bandung Kiwari Kebakaran, Sekda Ema Pastikan Tidak Ada Korban

Menurut Dharmawan, atas hal ini perlunya pembinaan anak menjadi tanggung jawab bersama, maka Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung telah menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak khususnya dunia usaha, akademisi, media, dan komunitas.