Petugas dan Masyarakat Masih Cari Tujuh Orang Hilang di Gunung Godog Garut

Orang Hilang
Ilustrasi orang hilang. (Foto: Detik.com).

JABARNEWS | BANDUNG – Petugas gabungan dan masyarakat melakukan pencarian terhadap tujuh orang hilang di kawasan Gunung Godog atau disebut juga Curug Kebul, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut pada Senin (21/10/2024).

Kepala Polsek Karangpawitan Kompol M. Duhri mengatakan bahwa adanya tujuh orang yang dilaporkan hilang oleh anggota keluarganya sejak Minggu (20/10/2024), dan sampai saat ini keberadaan mereka masih dalam pencarian.

Baca Juga:  Duh! 469 TPS Rawan Tersebar di 34 Kecamatan se-Kabupaten Tasikmalaya

“Kami menerima laporan dari keluarga (korban hilang), saat ini Polsek Karangpawitan bersama dengan unsur forkopimcam, warga, dan juru kunci masih melakukan pencarian,” kata Duhri.

Baca Juga:  Kasus Asusila Sesama Jenis Bocah SD di Garut: Dari Korban Jadi Pelaku

Dia menjelaskan, berdasarkan laporan keluarga bahwa tujuh orang itu pergi ke Gunung Godog atau Curug Kebul untuk bermain setiap akhir pekan, Minggu (20/10/2024) lalu sampai saat ini rombongan tersebut tidak kembali pulang ke rumahnya masing-masing.

Baca Juga:  Sepanjang Tahun 2020, Polri Tangkap 228 Tersangka Teroris

Tujuh orang itu, teridentifikasi semuanya laki-laki bernama Yaya (59), Apit (57), Aep Saepudin (64), Doyeh (45), Andri (33), Dedi Rohaendi (53), dan Yadi Mulyadi (52) yang seluruhnya warga Kecamatan Karangpawitan.