PKS Jabar Jengkel! Pengangkatan Wakil Wali Kota Bandung Berbelit

Anggota DPRD Jabar Haru Suandharu. (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat angkat bicara terkait proses pengangkatan Wakil Wali Kota Bandung yang dinilai terlalu berbelit dan menghabiskan waktu.

Ketua DPW PKS Jabar Haru Suandharu mengatakan, dengan sisa waktu 18 bulan dan tak kunjung diangkatnya Wakil Wali Kota Bandung menandakan bahwa ada yang salah dalam mekanisme dan prosedur.

Baca Juga:  Raperda RPPLH: Kompas Menuju Kota Bandung Lestari atau Sekedar Angin Segar Semata?

“Saya tegaskan tak ada oposisi, karena oposisi urusan pemerintah pusat yang tak memasukkan kadernya sebagai menteri itu oposisi. Kalau di daerah instruksi Majelis Syuro tak ada (oposisi),” kata Haru di Kota Bandung, Jumat (1/4/2022).

Baca Juga:  Ridwan Kamil Disentil Haru Suandharu Soal Pj Gubernur Jabar Tinggal Duduk Manis: Inget PR!

Oleh karena itu, dia meminta PKS Kota Bandung untuk terus mengawal janji kampenye almarhum Oded M Danial.

“Tetapi, kami meminta ke DPD PKS Kota Bandung untuk kawal janji kampanye Mang Oded jika kang Yana tak komitmen ke janji kampanye dan lebih prioritaskan lain-lain. Kami minta untuk dikritisi dengan sangat keras,” jelasnya.

Baca Juga:  Antisipasi PMK dan Anthrax, DKPP Jabar Perketat Akses Masuk Hewan Ternak