“Ditopang dengan hadirnya TNI – POLRI ini sangat dibutuhkan oleh negeri ini dan untuk menghadirkan kehadiran negara ditenga-tengah rakyat,”ujarnya.
Sementara Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengucapkan terima kasih kepada warga Jawa Barat yang telah bersama – sama mensukseskan vaksinasi.
“Saya ucapkan terima kasih kepada warga Jawa Barat telah gercep dan hebat, karena saat ini sudah 90 persen,”kata Suntana.
Pada kesempatan itu Suntana menghimbau kepada seluruh masyarakat Jawa Barat yang telah divaksin untuk selalu disiplin protokol kesehatan diantaranya memakai masker.
Lebih lanjut Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan pada gebyar vaksin dosis pertama, kedua dan booster kali ini menyasar 1.500 warga yang terdiri dari anak usia enam tahun, dewasa hingga lansia.
“Alhamdulilah hari ini target kami sebanyak 1.500 orang dan tadi seperti yang kita lihat bersama Anggota Dewan Komisi lll DPR RI bersama bapak Kapolda Jabar memberikan bantuan sembako kepada warga lansia yang mengikuti vaksinasi,”tutup Kusworo.