JABARNEWS | TAPANULI UTARA – Seorang pelajar asal Tapanuli Utara, Ables Simanjuntak (11) meninggal dunia setelah jatuh ke aliran sungai.
Korban terjatuh di aluran sungai di Desa Sigotom Godung Borotan, Kecamatan Pangaribuan, Tapanuli Utara, Sumatra Utara.
Kasubbag Humas Polres Tapanuli Utara Aiptu Walpon Baringbing menjelaskan, peristiwa bermula saat korban naik sepeda bersama adiknya, Tua Simanjuntak (7).
Baca Juga: Dilaporkan Warga, Pengedar Narkoba Asal Pematangsiantar Ditangkap Saat Coba Kabur
Baca Juga: Tok! DPMD Purwakarta Pastikan Pelaksanaan Pilkades Serentak di Tanggal Ini
“Korban jatuh ke sungai saat melintasi Jembatan Pea Bagot,” ucap Kasubbag Humas Polres Tapanuli Utara, Jumat (8/10/2021).
Kata dia, hasil penyelidikan polisi, korban boncengan naik sepeda dengan adiknya hendak kerumah neneknya.Tiba-tiba sepeda mereka oleng dan keduanya jatuh ke sungai.
“Tua Simanjuntak berhasil diselamatkan, sedangkan korban hilang terbawa arus sungai,” ungkap Kasubbag Humas Polres Tapanuli Utara.
Baca Juga: Berpusat di Laut, Gempa Bumi Magnitudo 5,6 Guncang Aceh Jaya
Baca Juga: Mayat Bayi Hanyut di Selokan, Polres Sukabumi Gerak Cepat Amankan Seorang Perempuan
Menurut Walpon, seorang pengendara motor mendengar suara tangisan anak-anak dari bawah jembatan. Kemudian dia turun menemukan Tua dibawah jembatan.
Dari keterangan itu, Tambunan langsung menyelam ke dalam sungai mencari korban.
“Korban ditemukan tersangkut di sebuah batu dalam keadaan meninggal dunia,” terangnya. (Ptr)