Banjir Rendam Ratusan Rumah di Medan, Ketinggian Air Mencapai 1,5 Meter

JABARNEWS | MEDAN – Intensitas curah hujan cukup tinggi menyebabkan ratusan rumah di Kota Medan, Sumatera Utara terendam banjir, ketinggian air mencapai 1,5 meter, Rabu 23 November 2021 dini hari

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Medan, Muhammad Husni mengatakan, banjir disebabkan intensitas hujan tinggi dan meluapnya sejumlah saluran drainase menyebabkan ratusah rumah di Kota Medan terendam air.

“Ada ratusan rumah di sejumlah Kecamatan, ketinggian air antara 20 cm sampai 1,5 meter,” katanya.

Baca Juga:  Ibu Muda di Bandung Barat Kaget Lahirkan Bayi Kembar Empat, Bingung Kasih Nama

Baca Juga: Tinggalkan Segera! Ini Kebiasaan Buruk yang Bisa Berdampak Pada Kehidupan Sehari-hari

Baca Juga: Kesal Didugat Cerai, Seorang Suami di Pematangsiantar Tikam Istri

Dijelaskannya, daerah terdampak banjir di Kecamatan Medan Tuntungan, di Jalan Sakura Indah, Lingkungan I, Kelurahan Tanjung Selamat sebanyak 70 rumah. Sedangkan di Kecamatan Sunggal sebanyak 938 rumah.

Baca Juga:  Partai Hanura Jawa Barat Dukung Ridwan Kamil Maju di Pilpres 2024, Ini Alasannya

Baca Juga: Tiga Tips Menata Ruang Makan Agar Terlihat Luas

Baca Juga: Empat Jenis Bunga yang Cocok Untuk Mengungkapkan Cinta Kepada Orang Tersayang

“Total ada 1008 rumah di Kecamatan Medan Sunggal dan Medan Tuntungan, sebagian warga dievakuasi ke dataran tinggal dan rumah warga,” ungkap Husni.

Kata dia, upaya dan tindakan dilakukan BPBD Kota Medan melakukan pemantauan dan pendataan di lokasi banjir, persiapan peralatan evakuasi untuk masyarakat yang membutuhkan pertolongan dan memantau daerah aliran sungai serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar mencari dataran tinggi.

Baca Juga:  Walah! Berhalusinasi, Seorang Emak di Ciamis Terjun ke Dalam Sumur

“TRC BPBD Kota Medan melakukan evakuasi 7 orang di Jalan Perjuangan, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan dan 20 orang di Jalan Sakura Indah, Kelurahan Tanjung Selamat, Kecamatan Medan Tuntungan,” bilangnya. (Ptr)