JABARNEWS | BANDUNG – Di tengah warga Garut dirundung kesedihan akibat banjir bandang, beredar video aksi Bupati Garut Rudy Gunawan beserta sejumlah pejabat Setda dan RSUD dr Slamet Garut tengah asyik berjoget TikTok.
Sontak tayangan video Bupati Garut tersebut mendapat kecaman dari berbagai pihak karena dianggap tidak menunjukan rasa kepedulian terhadap warga Garut yang terdampak banjir bandang.
Anggota DPR RI Yuda Puja Turnawan melalui akun Facebook dan Whatsapp-nya melayangkan kritikan cukup pedas terhadap aksi TikTok Rudy Gunawan.
Baca Juga: Hormati Jasa dan Perjuangan Pahlawan, Monumen Covid-19 Jabar Diresmikan
Baca Juga: Walah! Jumlah Pengangguran di Kota Bandung Ada 147 Ribu Jiwa, Disnaker: Naik 11,19 Persen
Menurut Yuda, aksi joget sang Bupati Garut bersama sejumlah pejabat di wilayah Lombok tersebut, tidak menunjukan kepekaan terhadap penderitaan rakyat di tengah musibah.
“Tentunya kami sangat menyayangkan aksi suka ria joget dalam aplikasi TikTok yang dilakukan Bupati Garut yang beredar luas di media sosial,” ujar Yuda.
Baca Juga: Terminal Leuwipanjang Kota Bandung Bakal Disulap Jadi Bandara, Ini Kata Yana Mulyana
Baca Juga: FK3I Jabar Pertanyakan Izin Warung Kopi Gunung di Taman Wisata Cimanggu Ciwedey
“Ini menunjukan ketidakpedulian terhadap warganya yang tengah dilanda kesedihan akibat bencana alam yang menimpa,” geram Yuda dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, 3 Desember 2021.
Diketahui aksi joget-joget Bupati Garut Rudy Gunawan beserta beberapa pejabat, dilakukan saat Rudy berada di Lombok mengikuti acara yang diselenggarakan oleh pihak RSUD Slamet Garut. (Dod)