Waduh! Terdampak Banjir Asahan Mulai Terserang Berbagai Penyakit

JABARNEWS I ASAHAN – Warga terdampak banjir di Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Asahan, Sumatra Utara, mulai terserang berbagai penyakit. Paling banyak dialami penyakit kulit gatal-gatal dan batuk.

Sejumlah warga yang tinggal di posko pengungsian di sepanjang Jalan di Desa Sungai Dua Hulu mengaku, banjir sudah lebih 2 pekan membuat warga mulai terserang penyakit, seperti gatal-gatal pada kulit dan batuk.

Baca Juga:  Ijtima Ulama MUI Nyatakan Pinjaman Online Alias Pinjol Haram, Begini Penjelasannya

“Sudah banyak yang kena penyakit gatal-gatal dan batuk,” kata seorang warga, Andi.

Baca Juga: Tiga Makanan Indonesia yang Dikenal di Mancanegara, Salah Satunya Hidangan Terlezat di Dunia

Baca Juga: Poltabes Medan Pindahkan 306 Tahanan ke Lapas Tanjung Kusta, Ini Kata Kapolda Sumut

Dijelaskannya, penyakit gatal disebabkan kondisi banjir yang tidak kunjung surut sehingga air mengandung bakteri. Selain itu warga terdampak banjir menggunakan air banjir untuk mandi dan mencuci pakaian.

Baca Juga:  Cellica Nurrachadiana Terus Tambah Ruang Isolasi Untuk Pasien Covid-19 di Karawang

Baca Juga: Yuk Simak Cara Alami Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga

Baca Juga: Kasus Besar Purwakarta Mamin Gate, Terpidana Baru Dieksekusi 10 Tahun Kemudian

“Banyak warga yang tinggal di posko pengungsian kena penyakit, karena banjir tidak surut lebih 2 pekan,” ucapnya.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Harian Scorpio, Hindari Hal-hal yang Memang Kamu Benci

Terpisah, Kepala pelaksana BPBD Kabupaten Asahan, Asrul mengatakan, selain menurunkan bantuan sembako bagi warga terdampak banjir, BPBD dan dinas Kesehatan sudah memberi pelayanan kesehatan dengan pengobatan bagi warga yang terdampak banjir.

“Selain sembako, pelayanan kesehatan dan obat-obatan sudah di turunkan ke lokasi banjir,” bilangnya. (Ptr)