“Setelah konfirmasi betulnya bupati lebih kepada merasa khawatir dan antisipasi penyebaran kasus varian baru,” katanya.
Ganjar menambahkan, mudah-mudahan setelah bulan ini ada perubahan. Nanti PTM bisa kembali lagi 50 persen tidak daring atau jarak jauh, lihat perkembangan secara bertahap seperti apa.
“Kepada para ortu siswa lebih bersabar dan mari sama-sama untuk membantu program pemerintah percepatan penanggulangan Covid-19,” pungkasnya.
Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Cianjur, Drs. Himam Haris mengatakan, berdasarkan surat edaran Bupati Cianjur Nomor: 443.1/1150/Satgas Covid-19/2022 Tentang Peningkatan Kewaspadaan Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Cianjur dan Pengarahan Bupati Cianjur tentang teknis antisipasi dan penanganan penyebaran varian baru Omicron.
“Seiring banyaknya menaikkan status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 Covid-19,” katanya.