JABARNEWS | PURWAKARTA – Kabupaten Purwakarta menjadi tuan rumah festival musik Reggaeducation Festival (RDF) 2022 dengan mengusung tema ‘Indonesia Tanpa Stigma’.
Reggaeducation Festival adalah konser musik Skala Nasional yang gelaran tahun ini mengusung tema ‘Indonesia Tanpa Stigma’ yang diselenggarakan di markas Resimen Armed 1/1 Sthira Yudha Kostrad, Purwakarta.
Dalam Reggaeducation Festival 2022 ini, selain menampilkan berbagai grup musik dengan genre reggae, pihak panitia juga memberikan edukasi tentang pencegahan HIV/AIDS serta penanaman pohon.
Selain itu, Reggaeducation Festival 2022 yang digelar di Purwakarta ini sekaligus dalam rangka HUT ke-77 Armed TNI AD.
Mewakili Bupati Purwakarta, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purwakarta, Norman Nugraha mengucapkan terima kasih kepada pihak penyelenggara karena Kabupaten Purwakarta merupakan kota pertama yang dikunjungi dalam gelaran tour konser Reggaeducation Festival 2022.