Ratusan Emak-Emak di Purwakarta Serbu Pasar Murah, Buru Minyak Goreng

Pasar murah jelang Ramadhan di Kabupaten Purwakarta. (Foto: Gin/JabarNews).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Ratusan emak-emak menyerbu pasar murah yang di gelar ibu-ibu PKK dan Darmawanita di Kabupaten Purwakarta, pada, Jumat (1/4/2022).

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika mengaku panitia menyiapkan bahan pokok cukup banyak, akan tetapi warga kurang sabar saat antri sehingga sempat terjadi berebutan.

Baca Juga:  Terima Kunjungan Inkanas Purwakarta, Lilik Ardiansyah Samapikan Hal Ini

“Panitia menyiapkan minyak goreng sekitar 7 ribu liter dan daging 1.000 pics juga kebutuhan pokok lain cukup banyak. Mungkin mereka takut tidak kebagian, padahal stok banyak,” ujar wanita yang akrab disapa Ambu Anne saat hadiri acara bazar tersebut.

Baca Juga:  Hengky Kurniawan Gratiskan Mobil Dinasnya Untuk Pengantin di Bandung Barat, Begini Cara Pinjamnya

Ia menyebut, hal itu dinilai wajar mengingat ketersediaan minyak goreng sempat terbatas, apalagi harga yang ditawarkan panitia di bawah harga pasar.

Baca Juga:  Penyesuaian Tarif, Warga Diminta Bijak Pakai Listrik

“Minyak goreng di sini Rp18.000 sementara harga pasaran Rp22.000 per liter. Selisih Rp4.000 jadi antusias warga cukup tinggi,” kata Anne.