Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok Eko Herwiyanto menyampaikan bahwa pihaknya menyiagakan 15 personel untuk memperkuat Pam Ops Ketupat 2022.
Ditambah dengan personel dishub yang bertugas di pos-pos dishub untuk membantu Kepolisian guna kelancaran lalu lintas.
“Tentu saja kami dari Dishub Depok akan menunggu komando dari Kapolres Metro Depok untuk bersama-sama mengatur kelancaran lalu lintas selama Operasi Ketupat 2022,” ucap Eko.
“Selain 15 personel yang di Bawah Kendali Operasi (BKO)-kan, kami juga akan menerjunkan personel dishub yang selama ini bertugas mengatur lalu lintas di pos-pos dan simpang-simpang yang tersebar di Kota Depok,” tandasnya. (Red)