Ratusan Personel Satpol PP Jaga Ketertiban Asia Africa Festival 2024

Ilustrasi Satpol PP. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung siap menjaga ketentraman dan ketertiban umum Asia Africa Festival (AAF) 2024 yang akan digelar di kawasan Asia Afrika.

Kepala Satpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi menyampaikan, seluruh personil telah dibagi tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Termasuk berkoordinasi dengan jajaran TNI dan Polri.

Baca Juga:  Siswa SMKN 6 Bandung Berhasil Ciptakan Simulator Kendaraan, Tembus hingga Pasar Vietnam

Rasdian menyatakan, meski menjaga ketertiban merupakan hal rutin, namun untuk AAF 2024, dilakukan penebalan personil untuk mengantisipasi gangguan ketertiban dan keamanan.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Pastikan Belum Ada Transmisi Lokal Omicron, Tapi 20 Warga Jabar Terdeteksi

“Selama dua hari kegiatan, kami menyiapkan sekitar 210 personil yang terdiri dari bidang tibum, dalmas, dan linmas,” ujarnya kepada Tim Humas, Jumat, 5 Juli 2024.

Baca Juga:  Mantan Bupati Gagal Maju, Sementara Empat Paslon Resmi Melenggang Di Pilkada Garut

“Penempatan personil dilakukan di beberapa zona, yaitu zona satu di Dalam Kaum – Kepatihan. Zona dua di Pendopo – Alun-alun dan zona tiga di Asia Afrika,” jelasnya.