“Tempat ini yang akan mendorong anak-anak untuk tumbuh dan berkembang psikologisnya,” Ucap Kang Ipung.
Purwanto berharap, Bale Waluya bisa menjadi rujukan bagi sekolah-sekolah di Purwakarta yang membutuhkan layanan hipnoterapi.
Kedepan, kata dia, diharapkan di 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Purwakarta bisa memiliki Bale Waluya.
“Kami berharap MGBK Kabupaten Purwakarta terus aktif dan semakin memperkuat posisi dan layanannnya di dunia bimbingan konseling mengingat MGBK sangat strategis untuk meningkatkan profesionalisme layanan Pendidikan di Purwakarta. Saking pentingnya, guru BK harus menciptakan kondisi psikologis yang nyaman dan tidak boleh stress tidak hanya siswa tetapi juga gurunya,” ucap Purwanto.
Sementara, CEO SLI, Muhamad Irvan Efrizal, mengatakan, hadirnya sekolah harapan dan klinik hipnoterapi merupakan bagian dari tiga core value Pendidikan Purwakarta yaitu hak psikologis anak. Ke depannya peserta didik akan mendapatkan bimbingan psikologis dan pengobatan hipnoterapi di klinik yang sudah memiliki sarana dan prasarana yang lengkap tersebut.